Senin, 18 Juli 2016

Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Utara Melantik 135 Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK)


Lhokseumawe – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Utara, melantik 135 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), yang akan bertugas di 27 kecamatan. Acara tersebut dipimpin langsung oleh Ketua KIP Aceh Utara, bertempat di aula Setdakab Aceh Utara. Sabtu (16/7/2016).

Ketua KIP Aceh Utara, Jufri Sulaiman, S.Sos mengatakan, ada 680 peserta yang mendaftar, kemudian setelah melewati berbagai tahapan seleksi, maka yang terpilih hanya 135 orang.

“Setiap kecamatan hanya lima orang dipilih sebagai anggota PPK, mereka semuanya telah melalui berbagai pengujian seperti seleksi administrasi, ujian tulis dan wawancara. Maka hari ini langsung kita lakukan pelantikan,” ujar Jufri kepada Lintas Rakyat Post.

Jufri menambahkan, seluruh anggota PPK yang dilantik harus dapat melaksanakan tugas dengan baik. Sehingga bisa menyukseskan pemilihan kepala daerah pada Tahun 2017 mendatang.

Dirinya berharap, seluruh anggota yang sudah di lantik tersebut, agar bisa berkomunikasi dengan baik saat menjalankan tugas baik dengan sesama anggota PPK, PPS serta dengan para Komisioner KIP.


“Semua anggota PPK juga harus berkomitmen untuk bekerja keras, sehingga bisa menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah. Selain itu suasana Pilkada di daerah kita sangat berbeda dengan provinsi dan kabupaten lainnya,” tuturnya. (FAA)
Previous Post
Next Post

0 comments: